Sumber Daya Manusia

by | Nov 2, 2013 | Essays

Manusia ini sumber daya yang aneh ya. Ada manusia yang bisa mendatangkan keuntungan yang besar sekali. Dengan keahlian, pengetahuan, pengalaman, dan value yang dia bisa ciptakan, dia bisa dibayar jutaan perjam. Di sisi lain, ada juga manusia yang keahliannya bisa dengan mudah digantikan oleh manusia lain atau bahkan dengan mesin, yang agar dibayar satu juta saja perlu undang-undang atau bahkan demo dulu. Itupun dibayarnya per-bulan, atau bahkan per-tiga bulan.

Padahal, kalau dipikir-pikir, manusianya relatif sama. Susunan tubuhnya relatif sama, organ tubuhnya pun relatif sama. Tapi begitu keahlian, pengetahuan, pengalaman, dan value yang dia bisa ciptakannya berbeda, manusia-manusia ini dihargainya bisa beda bagaikan bumi dan langit terlepas dari tampangnya gimana atau keturunan siapa.

Sekarang, berdasarkan keahlian, pengetahuan, pengalaman, dan value yang bisa lu ciptakan, lu layaknya dibayar berapa?

Ada manusia yang orang rela kejar-kejar dan bayar. Ada manusia yang udah ngejar-ngejar pun orang ngga mau bayar.

Kita-kita ini termasuk jenis manusia yang mana?

0 Comments