Hold the line from AnyaLogic

Hold the line from AnyaLogic

Beberapa hari yang lalu, saya dan beberapa kawan lama saya bertemu di acara pernikahan teman SD kami. lama tak bertemu, kami pun berbincang-bincang. Hal yang menarik dari perbincangan tersebut adalah, ada satu poin dari perbincangan tersebut yang menginspirasi saya. Mengenai rahasia kemakmuran.

“Ah, saya mah ingin punya banyak sahabat dekat di kampus ini uy” – ujar teman saya

“Hmm.. kalau saya sih sahabat dekat tidak usah terlalu banyak , 10 sampai 100 sahabat baik cukup lah. Yang harus banyak sekali itu relasi. Orang yang tau siapa dan apa yang bisa kita lakukan untuk mereka, dan mereka mempercayai kita”

Aha. Ini dia poin pentingnya.

Banyak orang berfikir bahwa untuk menjadi makmur, dibutuhkan uang yang banyak. Untuk memiliki uang yang banyak, dibutuhkan usaha yang besar. Untuk memiliki usaha yang besar, dibutuhkan modal yang tidak sedikit.

Well, uang lagi, uang lagi. Selamat datang dilingkaran setan pemahaman tentang kemakmuran yang akan membuat anda tiada habisnya menyalahkan uang dan kondisi anda sekarang.

Untuk membawa kepada pemahaman yang berbeda, saya pernah membaca satu hal menarik: human capital atau sumber daya manusia adalah satu-satunya sumber daya yang terus berkembang dan tidak menyusut. Berbeda dengan uang sekalipun yang nilainya terus jatuh.

Mendadak semua poin yang masuk ke kepala saya membuat pemahaman baru: Semua yang kita butuhkan di dunia sebenarnya tersedia, asalkan kita memiliki relasi yang tepat untuknya.

Bayangkan kondisi ini: Anda berbakat. Anda memiliki rencana bisnis yang matang dan pengalaman yang memadai. Yang sekarang anda butuhkan modal usaha dan sekarang anda tidak memiliki uang sama sekali.

Apa yang akan terjadi jika anda mengenal seorang kaya yang memiliki kelebihan uang dan tengah mencari-cari bisnis bagus untuk diinvestasikan?

Masalah anda terpecahkan disini.

Sekarang bayangkan kondisi anda. Banyangkan kondisi  yang relevan dengan permasalahan anda dan apa yang akan terjadi jika anda memiliki relasi orang yang tepat yang mampu memecahkan masalah anda?

Jadi pertanyaannya sekarang adalah, bagaimana cara kita agar mampu memiliki relasi yang tepat tersebut?

Kata-kata penting saya hari ini: daftar nama atas orang yang kita kenal merupakan salah satu aset kita yang paling berharga setelah otak dan kemampuan kita.

Pendapat anda?