The Mac Mini

The Mac Mini

Update [Minggu, 23 Desember 2012]: Saya terlupa menambahkan Adapter Mini Display to VGA pada list barang-barang yang diperlukan untuk Mac Mini. Satu hal yang cukup menyebalkan dari produk Apple, untuk menjaga bentuk hardware tetap sleek dan sekecil mungkin, sering kali perlu beli adapter tambahan lagi.

Senin kemarin, setelah mendatangi hampir semua Apple Reseller di kota Bandung, akhirnya gue berhasil menemukan Mac Mini yang gue cari1 di Infinite Apple Premium Reseller2 di TSM. Finally. Kombinasi yang akhirnya gue beli:

  1. Mac Mini / 500 GB Storage / 4 GB RAM / OS X Mountain Lion Pre-installed
    IDR 6,999,999 dengan debit BCA (kalo pake credit card ada selisih beberapa ratus ribu, btw)
  2. Apple Wired Keyboard With Numeric Keypad
    IDR 525,000

Penting dicatat kalau Mac Mini di dunia PC itu berarti CPU-nya doang. Gue masih perlu beli keyboard, mouse dan screen-nya. I know, I know, some of you would think i’m nuts: dengan dana segitu gue bisa dapet Windows PC dengan spesifikasi gorrila. Masalahnya, objektif gue bukan spesifikasi. Spesifikasi gorilla kalo UX-nya ribet tetep aja susah dipake.

Objektif gue untuk Mac Mini ini: this isn’t for me, this is for my mom. This is the the computer my mom would enjoy using.

Hal pertama yang menjadi pertimbangan gue untuk membeli Mac Mini ini adalah User Interface & User Experience (UI & UX). Nyokap gue selalu bilang kalau dia juga ingin bisa pinter make komputer. Masalahnya UX & UI traditional PC ngga cukup mudah dimengerti dan digunakan untuk digital immigrant berusia lebih dari 55 tahun seperti nyokap. Nyokap punya netbook 11 inch yang dia tidak terlalu nyaman dan jarang gunakan kecuali kalau penting-penting amat (memainkan video dan presentasi). PC tua di rumah yang fan-nya sudah cukup bising dan bersistem operasi Ubuntu 10.14 hanya ia sanggup gunakan untuk browsing. Satu-satunya komputer yang ia bilang nyaman untuk digunakan lebih dari sekedar browsing adalah iPad 2 gue yang tadinya mau gue jual tapi akhirnya sekarang digunakan oleh nyokap. Thus that was the day i realize how awesome Apple’s UI & UX is.

The New Mac Mini Versus Its Older Brother Who Runs Ubuntu 10.04

The New Mac Mini Versus Its Older Brother Who Runs Ubuntu 10.04

Yang akhirnya membuat gue berpikir, let’s give a shot by buying mom a Mac Mini. Siapa tahu dengan ini nyokap akan lebih mudah belajar dan menggunakan komputer.

Hal kedua yang menjadi concern gue untuk membeli Mac Mini adalah legal apps. I try to play fair by using legal apps and paying the developers their rights. Pembaca blog gue mungkin tau kalau sejak awal awal tahun 2011 lalu (whoah, time flies) gue sudah mulai mengurangi penggunaan produk bajakan. Kenapa? Gue udah pernah bahas disini, lu silahkan baca sendiri.

IMO, Lu bisa bilang make windows itu murah kalo lu pake apps bajakan. Kalau paradigma-nya legal apps, Windows itu sebenarnya platform yang lebih mahal – setidaknya untuk saat ini. Let’s do a quick comparison3: berapa biaya yang gue butuhkan untuk spesifikasi seperti Mac Mini + standard office apps + Video Editing Apps4.

Mac Mini + OS X

  1. Mac Mini (500 GB Storage / 4 GB RAM )
    IDR 6,999,999
  2. Apple Wired Keyboard
    IDR 525,000
  3. Mouse logitech yang standard aja
    IDR 40,000
  4. Screen LG LED 19″ E1942C-BN
    IDR 965,000
  5. Sistem Operasi OS X Mountain Lion
    Pre-Installed
  6. iMovie untuk video editing
    Pre-Installed
  7. Apple iWork (pages, numbers, keynote)
    IDR 285,000 (IDR 95,000 each)
  8. MiniDisplay to VGA Adapter8
    IDR 350,000

Total: IDR 9,164,000

Untuk environment Windows dengan paradigma legal, ini kalkulasi kasarnya:

PC + Windows 7

  1. Asus CM6730-ID003 6 
    IDR 7,233,000
  2. Logitech Classic keyboard K100 Black PS2
    IDR 63,000
  3. Mouse Logitech yang standard aja
    IDR 40,000
  4. Screen sudah included di paket pembelian Asus
  5. Sistem operasi Windows 7 Home Premium
    IDR 1,197,000
  6. VideoStudio Pro X2 untuk video editing
    IDR 672,000
  7. Microsoft Office 2010 Home & Student (Word, Excel, Power Point, One Note)
    IDR 681,000

Total: IDR 9,886,000

See what i mean? Anyway asumsi gue tentang biaya penggunaan Windows environment bisa saja salah terutama mengenai biaya hardware-nya karena gue ngga terlalu familiar dengan dunia hardware, namanya juga quick comparison (seperti yang udah gue singgung di atas sebelumnya). Jika ada dari elu yang familiar dengan harga hardware dan hendak melakukan komparasi bandingan, i’d be happy to know. Cuman tolong pastikan spek-nya sama dengan si Mac Mini agar komparasinya imbang. Tech specs mengenai Mac Mini bisa dilihat di halaman ini.

***

Itu yang menjadi pertimbangan gue dalam pembelian Mac Mini ini. After all, IMO ini pembelian untuk leher ke atas dan bukan leher ke bawah. It’s a long term investment in nurturing my family members’ computing skill.

Note:

  • 1 Mac Mini dengan storage 500 GB dan 4 GB RAM dengan pre-installed OS X Mountain Lion (Model No. A1347). Sejauh yang gue tahu, ini versi terbaru dari Mac Mini yang tersedia. Beberapa reseller di Bandung masih menjual Mac Mini dengan storage 500 GB & 2 GB RAM, satu versi di belakang Mac Mini yang ini.
  • 2 Yang akhirnya jadi Apple Premium Reseller terbaik versi gue pribadi. Selama ini gue pikir EMAX BIP merupakan Apple Premium Reseller terbaik (dalam hal kenyamanan, harga dan kelengkapan) tapi ternyata di Infinite APR TSM jauh lebih oke.
  • 3 Please do correct me if i’m wrong
  • 4 Yang ini untuk kebutuhan Adek gue. Dia selalu ingin bisa ngedit video dengan apps yang mumpuni
  • 5 Ngejar tombol command-nya. Kalo ngga, bisa memusingkan ini. Before you think that this wired keyboard is freakin expensive, please consider that Apple’s wireless keyboard is priced at IDR 700,000. Even more freaky. -__-
  • 6 Gue coba mencari CPU dengan spesifikasi mendekati Mac Mini di enterkomputer.com (salah satu e-store komputer paling lengkap yang gue tau, pernah pesan RAM dari sana juga) dan yang paling mendekati ya Asus CM6730-ID003 ini. Spesifikasi-nya: Intel Core i5 2400 – 3.1Ghz, RAM 4GB, HDD 500GB, VGA Intel® HD Graphics, DVD RW, DOS, LCD 18,5″. Kalau lu mau men-challange asumsi gue dengan PC-rakitan, feel free to do it. I’ll be really glad to know. Cuma tolong pastikan kalau spesifikasi-nya sama 😀
  • 7 Asumsi terbawah, pake student license saja dulu. kalau kebutuhannya untuk komersial, bisa lebih mahal lagi ini jatuhnya.
  • 8 Satu hal yang cukup menyebalkan dari produk Apple, untuk menjaga bentuk hardware tetap sleek dan sekecil mungkin, sering kali perlu beli adapter tambahan lagi